Rabu, 27 Maret 2013

KATA-KATA BIJAK

KATA-KATA  BIJAK 



Kebanyakan orang berfikir “Saya dapat apa”,tetapi Orang besar mengatakan “Apa yang dapat saya berikan”.

Kebanyakan orang berkata “Ini bisa tapi sulit”,tetapi orang besar mengatakan  “Ini sulit tapi bisa”.Kita berkata “Lakukan pekerjaan yang disenangi”,tetapi orang besar mengatakan “Senangi semua pekerjaan yang di lakukan”.

Kebanyakan orang berkata “ Masalah adalah bagian dari Hambatan “,tetapi orang besar berkata “Masalah adalah bagian dari Tantangan”.

Kita berkata “Sudahlah kita berhenti,tak ada harapan”,tetapi orang besar berkata “Jangan berhenti,siapa tahu keberhasilan datang sebentar lagi”.

Kita Berkata “ Tak ada harapan disini”,tetapi orang besar berkata Jika disini tidak ada harapan,maka harapan ada di tempat lain”.

Kita dan Orang-orang besar sama-sama punya masalah tetapi orang besar punya cara pandang yang berbeda.                    

Ketika Kerja seseorang tidak dihargai,maka saat itu kita belajar tentang ketulusan.

Ketika Usaha di Nilai tidak penting,maka saat itu kita sedang belajar tentang Keikhlasan.

Ketika Hati terluka,maka saat itu kita sedang belajar untuk saling Memaafkan.

Ketika Lelah dan kecewa,maka saat itu kita sedang belajar Tentang Kesungguhan.

Ketika kita merasa sepi atau Kesepian,maka saat itu kita sedang belajar Ketangguhan.

Kita harus tetap Semangat,tetap sabar, tetap senyum,dan terus Belajar serta Berjuang. Karena kita sedang menimba ilmu di Universitas Kehidupan. Sementara Kepuasan terletak pada USAHA bukan HASIL.

Bukan KESULITAN yang membuat kita Takut, Tapi KETAKUTAN yang membuat kita Sulit.

Karena Itu jangan pernah mencoba untuk Menyerah dan Jangan pernah  Menyerah untuk Mencoba.

Maka jangan katakan pada TUHAN “Aku punya masalah”,tapi Katakan pada MASALAH “Aku punya Tuhan yang Maha Segala nya”.


 

Tidak ada komentar: